Last Updated on 2 Maret 2025
Saberpungli.id – Oleh oleh sombong khas Bandung, saat ini memang terkenal sebagai camilan saat berkunjung ke Jawa Barat. Jenis cemilan ini adalah Tiramisu, yang menggunakan taburan coklat sebagai toppingnya dan bahan dasar keju.
Camilan ini sebenarnya sangat unik karena terkenal dengan jargonnya sebagai oleh oleh sombong. Informasi kali ini akan membahas terkait oleh oleh sombong.
Fakta Oleh Oleh Sombong khas Bandung
Tiramisu adalah salah satu produk terbaru chocomory yang telah menyajikan dessert box. Terdapat dua varian rasa, seperti original dan cookies creme.
Selain Tiramisu, ada berbagai macam oleh-oleh lainnya. Mulai dari Choco Bar, Brownie, bolu roll, Pie, dan masih banyak produk lainnya.
Ada beberapa fakta yang perlu kamu ketahui jika membeli oleh oleh sombong khas Bandung. Berikut ini sudah ada penjelasan terkait oleh oleh sombong, antara lain:
1. Harganya lebih Mahal
Camilan satu ini cocok sekali buat kamu yang memiliki orang berduit dan tidak pernah berpikir harus bayar parkir. Memang harga satu kemasan cemilan ini di atas rata-rata dari harga cake pada umumnya.
Untuk satu kemasan Tiramisu dibanderol sekitar Rp. 78.000. Harga oleh oleh sombong khas bandung ini bisa berubah jika kamu beli melalui jastip. Oleh karena itu, perlu mempersiapkan Rp. 100.000 untuk satu kemasan Tiramisu.
2. Harus Rela Antre
Meski terbilang mahal, namun pembelinya tidak pernah sepi. Hal ini terbukti dari antrean kendaraan di tempat parkir maupun pembeli di depan kasir.
Apalagi jika akhir pekan, antriannya bisa membuat kamu pusing. Oleh karena itu, untuk membeli oleh oleh sombong Bandung perlu trik khusus.
Salah satunya, kamu harus datang lebih cepat saat tokonya mulai dibuka pukul 10 pagi. Apabila terlambat sedikit saja maka harus siap masuk antrean panjang.
3. Rasanya Mewah dan Lezat
Biasanya, tiramisu ini tersusun dari enam layer, yakni bolu putih di bagian krim cookie, dasar, bolu putih. Kemudian, ada tambahan krim susu coklat, lalu disambung dengan krim cookie lagi.
Terakhir, ada topping seperti crumble cookie. Jika dilihat dari susunannya saja telah kelihatan jika camilan ini sangat mewah.
Perpaduan enam layer ini malah menimbulkan sensasi grande. Teksturnya super lembut dan krim coklatnya juga lebih mudah lumer di mulut.Wajar saja, jika camilan ini didesain untuk lidah orang kaya.
4. Belinya dibatasi
Inilah fakta yang menjadi salah satu bentuk kesombongan oleh oleh khas di Bandung tersebut. Pembelian Tiramisu ini ternyata tidak bisa segampang membalikkan telapak tangan.
Dikarenakan pembeliannya dibatasi maksimal 4 kemasan untuk satu pelanggan. Jadi jika ingin beli dalam jumlah banyak, maka siap untuk antre beberapa kali.
5. Tas plastik bawa sendiri
Apabila kamu ingin beli Tiramisu ini, tidak hanya uang yang harus disiapkan, namun tas plastik juga. Hal ini karena dengan sombongnya pihak toko mengumumkan bahwa tidak menyediakan tas plastik bagi pelanggannya.
Mungkin agar kelihatan ramah lingkungan. Namun, lumayan merepotkan jika harus menenteng kemasan Tiramisu.
6. Parkirannya sempit
Terakhir, pihak toko tidak menyediakan lahan parkir yang luas. Sehingga, mobil mewah seperti Alphard harus rela parkir di pinggir jalan sempit atau parkir di toko sebelah.
Penutup
Berdasarkan penjelasan di atas, untuk mendapatkan oleh oleh sombong khas Bandung memang butuh perjuangan dan pengorbanan. Namun, sekalinya kamu berhasil mendapatkan Tiramisu ini, akan ada kepuasan tersendiri.