Last Updated on 10 November 2024
Saberpungli.id – Kemajuan teknologi saat ini memungkinkan kita untuk membeli tiket pesawat secara online. Akan tetapi sebelum berangkat, kamu harus print tiket tersebut terlebih dahulu. Lalu, bagaimana cara print tiket pesawat Lion Air yang sudah berangkat? Bisakah hal ini dilakukan?
Cara print tiket pesawat Lion Air yang bisa kamu lakukan melalui dua cara yaitu melalui website dan travel agen.
Cara Print Tiket Pesawat Lion Air yang Sudah Berangkat
Jika kamu ingin mencetak tiket pesawat sebelum berangkat, bisa dilakukan dengan hanya menggunakan kode booking yang sudah diperoleh saat melakukan pemesanan tiket.
Akan tetapi, cetak tiket pesawat yang sudah berangkat membutuhkan beberapa data yang harus kamu berikan. Berikut penjelasan detailnya:
1. Melalui Website
Print tiket pesawat yang sudah berangkat melalui website bisa dilakukan melalui situs resmi maskapai penerbangan, dalam hal ini adalah Lion Air. Berikut langkah-langkah yang harus kamu lakukan:
- Masuk ke situs maskapai Lion Air di lionair.co.id
- Setelah itu, klik fitur Booking atau Kelola Pemesanan
- Kemudian, untuk memeriksa status dan rincian pemesanan dan cetak tiket, klik fitur Rincian Pemesanan. Pada menu ini aka nada form yang harus kamu isi sesuai dengan kolomnya.
- Masukkan data-data, mulai dari kode booking atau PNR (Passenger Name Record). Lalui, isi data lainnya, seperti nama belakang, nomor penerbangan, hingga tanggal penerbangan.
- Selanjutnya, tekan tombol berwarna merah yang bertuliskan retrieve atau lanjut, lalu tunggu beberapa saat hingga sistem bekerja dan menemukan data dari tiket tersebut.
- Akan muncul data-data dari tiket berupa detail harga yang sudah kamu booking meskipun sudah lewat. Harga tersebut masih berlaku untuk kamu karena sudah melakukan pemesanan/booking sebelumnya.
- Setelah itu, pilih fitur Cetak atau Print Tiket.
Pastikan PC atau Laptop yang kamu gunakan sudah terhubung dengan printer agar proses print bisa langsung dilakukan. Selain itu, sebaiknya matikan Popup Blocker browser terlebih dahulu. Biasanya tiket akan dicetak dalam bentuk pdf. Oleh karena itu, pastikan PC kamu sudah memiliki Acrobat Reader agar file tiket bisa dibuka.
Perlu diingat bahwa print tiket pesawat Lion Air yang sudah berangkat ini tidak akan bisa dilakukan jika kamu tidak memasukkan nomor penerbangan. Pastikan di bagian depannya kamu sertakan kode JT.
Selain itu,ada beberapa kode penerbangan yang bisa kamu temukan di website ini, seperti IW untuk Wins Air, ID untuk Batik Air, OD untuk Malindo Air atau IS untuk Thai Lion Air. Kode-kode tersebut merupakan maskapai penerbangan yang merupakan anak dari perusahaan lion Air.
2. Melalui Travel Agen
Print tiket pesawat yang sudah berangkat melalui Travel Agent dapat menjadi solusi selanjutnya. Kamu bisa menghubungi travel agen tempat kamu membeli tiket. Cara ini cukup mudah jika travel agent ini letaknya tidak jauh. Kamu cukup datang ke travel agent dan meminta bantuannya untuk mencetak tiket penerbananmu.
Cara yang dilakukan travel agent ini sebenarnya sama dengan cara print tiket melalui website. Pihak travel agent akan memasukkan data-data yang sudah disebutkan sebelumnya ke website maskapai penerbangan dan mencetak tiket tersebut untukmu.
Kamu bisa memilih cara ini jika kamu tidak memiliki PC dan printer. Cara ini pastinya akan lebih praktis. Akan tetapi, pastikan kamu mengunjungi travel agen tersebut pada jam kerja.
Penutup
Dari kedua cara print tiket pesawat Lion Air yang sudah berangkat di atas, kamu bisa menentukan cara paling mudah dan praktis bagimu.
Selanjutnya, jika membutuhkan informasi lebih lanjut, kamu bisa menghubungi customer care Lion Air, baik melalui email maupun telepon.